Formasi PPPK Guru Tahun 2023

Weleh-weleh-weleh, ternyata komitmen pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia sangat serius. Buktinya adalah ribuan Guru Honorer yang sudah diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) pda tahun 2021 dan 2022. Ternyata pemerintah mendengar keluh kesah Guru Honorer yang telah lama mengabdi mencerdaskan anak bangsa. Diakuinya dan diangkatnya menjadi PPPK adalah penghargaan yang sangat berarti bagi Guru baik secara moral maupun material. Harapan pemerintah dengan diangkatnya Guru Honorer menjadi ASN adalah kinerja yang baik dan disiplin yang tinggi.

Walaupun pengangkatan PPPK penuh dengan lika liku serta banyak dinamika kebijakan, menurut penulis keberadaan PPPK saat ini telah berpengaruh besar. Mengingat kebutuhan Guru di lapangan sangat tinggi diakibatkan oleh PNS yang pensiun. Mulai sekarang PPPK bisa fokus bekerja karena semakin hari hak-haknya akan dipenuhi oleh pemerintah seperti pemberian TPP dan TPG.

Namun bagaimana nasib Guru yang belum lolos PPPK? 

Jangan khawatir, menurut info yang dikutip dari Gurukita.id, bahwa tahun 2023 juga akan dilaksanakn pengangkatan PPPK ASN Guru. Menurut data, kebutuhan Guru PPPK Tahun 2023 adalah sejumlah 601.286 formasi. Informasi per maret 2023, pemerintah Pusat sedang menghimpun usulan dari pemerintah daerah yang diberi waktu paling lambat pada 30 April 2023. Artinya, rekan-rekan Guru Honorer yang mencita-citakan diangkat menjadi ASN agar siap-siap ikut dalam seleksi tersebut. Saran saya adalah pelajari petunjuk teknis penerimaan ASN PPPK Guru tahun lalu. Fungsinya adalah mendapat gambaran bagaimana mekanisme seleksi dan peluang yang didapatkan. Sehingga dapat merumuskan strategi-strategi jitu agar lolos dan mendapatkan NIP. Terima kasih

Sumber: gurukita.id